DAERAH  

Mama-Mama Papua di Keerom Senang Mendapat Pelatihan Kerajinan Tangan Tas Noken dari Polisi

banner 120x600
banner 468x60

KEEROM, – Kelompok Pengrajin Tas Noken Yang dibentuk Bhabinkamtibmas Kampung Paitenda itu, diketuai oleh Mama (ibu) Irene dengan beranggotakan Mama-mama dari kampung Paitenda itu sendiri.

Bhabinkamtibmas Polsek Waris, Kampung Dusun Paitenda, Bripka Achmad. SH., berinovasi membentuk kelompok Kerajinan tangan Tas Noken yang beranggota mama-mama Papua dari Kampung/Dusun Paitenda, Distrik Waris, Kabupaten Keerom, Perbatasan RI-PNG., Kamis/30/3/2021.

banner 325x300

Bripka Ahmad, Saat dikonfirmasi mengatakan, Tas Noken merupakan salah satu budaya Papua yang perlu dikembangkan sehingga dapat menghasilkan penghasilan bagi mama-mama Papua di perbatasan RI-PNG.

Adapun benang yang merupakan bahan baku dari pembuatan Noken Papua itu sendiri berserta jarum jahitannya didapat dari bantuan yang diberikan oleh Bripka Achmad.

Mama Irene, Ketua kelompok Pengrajin Noken Kampung Paitenda pada kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada bhabinkamtibmas kampung Paitenda, Bripka Achmad yang telah berinovasi dalam membangun kelompok Pengrajin Tas Noken di kampung Paitenda.

“Ini merupakan bentuk wujud dari Polri hadir untuk melayani dan memberikan support kepada kami mama-mama Papua dalam mengembangkan bakat kami dalam hal ini Pengrajin Noken sehingga dapat membantu perekonomian kami mama-mama Papua di wilayah Pinggiran perbatasan Negara RI-PNG”. tutur Mama Irene. (adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

%d blogger menyukai ini: